Tanda Pria yang Akan Menjadi Calon Suami dan Ayah yang Baik Untuk Keluarga

Tanda Pria yang Akan Menjadi Calon Suami dan Ayah yang Baik Untuk Keluarga

#PeloporNetwork –

Semua wanita tentunya menginginkan seorang pria yang baik untuk mendampingi hidupnya kelak.

Karena seperti itu, bagi wanita memilih pasangan hidup tidaklah semudah ketika membalikan telapak tangan. Karena alasan inilah orang tua terkadang sedikit rewel dalam menentukan pasangan hidup untuk anaknya.

Kesulitan dalam menentukan pasangan hidup biasanya disebabkan karena ketakutan akan kegagalan nantinya. Sehingga dengan begitu, mereka akan lebih pilih-pilih dalam menentukan pasangan hidupnya sendiri.

Sebagai seorang wanita, kita tentunya memiliki kemampuan untuk menentukan siapa dan seperti apa pria yang terbaik untuk dijadikan pasangan hidup kelak.

Untuk mendapatkan pasangan hidup sesuai dengan yang kita harapkan, tentunya kita harus bisa menilai dan menelaah sikap dan sifatnya. Namun, menilai seorang pria untuk diadikan sebagai pasangan hidup tidak bisa dilakukan hanya dengan perkiraan saja. Karena pada dasarnya setiap pria memiliki sifat dan karakter unik yang berbeda-beda. Yang mana semua itu perlu diselidiki lebih dalam demi kebahagiaan hidup kita kelak.

Apabila kita perhatikan, setiap apa yang dilakukan oleh seorang pria sebenarnya telah menggambarkan apakah dia adalah calon suami dan ayah yang baik nantinya atau justru sebaliknya. Untuk itu, sebelum anda memutuskan untuk menikah, akan lebih baik jika anda mengetahui seperti apa tanda-tanda pria yang akan menjadi calon suami dan ayah yang baik seperti di bawah ini.

Tanda Pria yang Akan Menjadi Calon Suami dan Ayah yang Baik Untuk Keluarga

1. Perilaku

Untuk menentukan apakah ia adalah calon suami dan ayah yang baik atau bukan yaitu dengan melihat perilaku atau sikapnya. Ketika dalam masa pacaran, seharusnya anda sudah bisa mengenal atau menilai perilaku dari pasangan anda. Seorang pria yang akan menjadi calon suami dan ayah yang baik yaitu ia yang memiliki prilaku terpuji serta mampu mengendalikan emosinya. Untuk itu, agar tidak salah pilih dan tidak menyesal dikemudian hari, semua wanita termasuk anda harus bisa menilai pasangan anda secara obyektif dan memutuskan untuk meneruskan hubungan atau jutsru mengakhirinya.

2. Memiliki Pola Pikir Dewasa

Untuk menentukan apakah ia adalah calon ayah yang baik atau tidak sebenarnya tidak sulit. Anda hanya perlu memperhatikan bagaimana cara ia berpikir dan mengambil keputusan dalam setiap menyelesaikan masalah. Jika ia memiliki pola pikir yang dewasa serta bisa menyelesaikan masalah dengan baik, maka sudah bisa dipastikan jika ia adalah calon ayah yang baik untuk anak-anak kelak.

3. Bertanggung Jawab

Kita juga bisa melihat apakah ia calon suami dan ayah yang baik atau bukan yaitu melalui kesehariannya. Bagaimana caranya dalam menyelesaikan setiap tugas yang ia emban serta tanggung jawab dalam mengatur jadwal kegiatannya untuk bisa berkumpul bersama dengan seluruh keluarganya.

4. Keluarga Menjadi Prioritasnya

Pria yang mampu menjadi suami yang baik dan ayah yang bertanggung jawab kelak yaitu bisa dilihat dari caranya ketika ia memperlakukan kerabat dan anggota keluarganya sendiri. Apabila ia lebih memprioritaskan keluarga dibandingkan dengan yang lainnya, maka ini adalah salah satu tanda baik. Apabila ia bisa bersikap baik, peduli, perhatian dan hangat kepada seluruh anggota keluarganya, maka itu berarti ia juga bisa memperlakukan hal yang sama pada keluarga yang akan ia bangun kelak.

Sebaliknya, jika ia memperlihatkan sikap cuek kepada keluarganya sendiri, tidak perhatian atau tidak mau tahu akan apapun, maka kemungkinan besar ia tidak bisa menjadi suami dan ayah yang baik di masa depan kelak. Meskipun ia bersikap tidak baik kepada keluarganya karena suatu hal seperti pengalaman buruk, tetapi setidaknya ia masih memiliki rasa sayang kepada keluarganya. Jika pada keluarga sendiri ia tidak bersikap baik, lantas bagaimana pada keluarganya kelak?

5. Sederhana

Calon suami dan ayah yang baik yaitu ia yang bisa hidup sederhana, namun tetap bersahaja. Ia tidak membutuhkan hidup yang berlebihan, karena hidup sederhana dan nyaman pun sudah lebih dari cukup baginya.

6. Bersedia Melakukan Hal-Hal Kecil Namun Berguna

Apabila pria atau pasangan anda bersedia melakukan segala sesuatu yang bukan menjadi kewajibannya, maka sudah bisa dipastikan jika ia adalah calon suami dan ayah yang baik kelak. Seperti misalkan, ketika anda dan pasangan makan bersama di rumah, anda bisa lihat sendiri apakah ia hanya duduk saja menunggu semuanya siap atau justru membantu anda dalam menyiapkan makanan, membersihkan meja dan menyiapkan piring. Jika ia melakukan itu semua, maka tandanya ia adalah calon suami dan ayah yang baik untuk masa depan.

Ketika anda membangun keluarga, anda dan pasangan harus bisa saling mengesampingkan ego masing-masing. Anda dan pasangan harus bisa membantu antara satu dan yang lainnya, terlebih lagi dalam urusan rumah tangga dan anak. Ketika anda sibuk, seharusnya ia bisa membantu anda untuk menjaga anak-anak. Ketika melakukan pekerjaan di luar tanggung jawabnya, ia tidak akan merasa malu atau ragu.

7. Akrab dengan Anak-Anak

Seorang pria biasanya tidak suka pada anak-anak dengan alasan ribet atau menyusahkan. Namun, jika pria atau pasangan anda menunjukan hal sebaliknya, dimana ia senang bermain dan bercanda dengan anak kecil dan mudah menarik perhatian mereka, berarti itu tandanya ia adalah calon ayah yang baik untuk anak-anak kalian kelak. Sikapnya yang ramah menunjukan bahwa ia adalah seorang penyayang. Jika pasangan anda menunjukan sikap seperti itu, maka anda bisa mempertahankannya karena tidak semua pria memiliki sifat seperti itu.

8. Terbuka

Calon suami dan ayah yang hebat adalah ia yang memiliki hati terbuka, serta bersedia menerima kritikan dari orang-orang yang ada di sekitarnya. Kritikan baginya adalah pesan yang akan membuatnya lebih baik lagi.

9. Pandai dalam Mengutarakan Perasaan

Calon suami dan ayah yang hebat biasanya akan pandai menentukan waktu atau kapan saat yang tepat bagi dirinya untuk mengutarakan perasaan. Apabila ia tersinggung, atau tidak setuju terhadap hal-hal tertentu ia tidak akan langsung mengutarakannya, justru ia akan lebih hati-hati untuk itu semua.

10. Pandai Memilih Teman

Perkembangan kepribadian seseorang dipengaruhi oleh banyak faktor termasuk teman atau orang-orang yang ada  di sekitarnya. Untuk memastikan apakah ia adalah calon suami atau ayah yang baik yaitu bisa dilihat dari caranya memilih teman dalam bergaul. Apabila pria atau pasangan anda memilih teman bergaul dengan sikap yang buruk, maka anda bisa memikirkan kembali untuk melanjutkan hubungan ke jenjang yang lebih serius atau mengakhirinya.

11. Tidak Menganggap Semua yang Dilakukan Adalah Pengorbanan

Calon suami dan ayah yang baik mampu membedakan pengorbanan. Ia akan menyadari bahwa apa yang dilakukannya untuk keluarga bukanlah pengorbanan, melainkan tanggung jawab yang memang harus ia penuhi, bentuk kasih sayang serta rasa tanggung jawab.

Itulah tanda-tanda pria yang akan menjadi suami dan calon ayah yang baik. Anda juga harus bisa mengukur tingkat keimanannya. Karena mereka yang takut kepada Tuhan tidak akan melanggar setiap perintahnya. Semoga bermanfaat.

  • Dipublish : 19 April 2023

  • Diupdate :

  • Penulis : Pelopor Berita

Comments are closed.