Kiat Memilih Pasangan Hidup Untuk Pernikahan Idaman

Kiat Memilih Pasangan Hidup Untuk Pernikahan Idaman

#PeloporNetwork –

Ketika menginjak usia dewasa, sudah waktunya seseorang masuk dalam masa pencarian pasangan hidup yang harus benar-benar bisa menjadi pasangan yang selamanya dan bisa menemani anda sampai akhir hayat nanti. Memilih pasangan hidup atau teman hidup bukanlah perkara yang bisa dianggap remeh atau dipilih secara acak dan secara asal. Hampir setiap orang memiliki tipe dan karakter yang berbeda sewaktu ditanya mengenai pasangan impian untuk dijadikan sebagai pasangan hidupnya kelak.

Memiliki keluarga yang sakinah mawadda wa rahmah adalah idaman bagi setiap pasangan muslim. Untuk mencapai keluarga yang demikian, maka haruslah dimulai dengan memilih pasangan hidup yang tepat. Bisa dikatakan jika pasangan hidup adalah sesuatu yang penting yang akan senantiasa menentukan kehidupan kita dimasa depan. Untuk itu bisa pula dikatakan bahwa proses pemilihannya terhitung begitu penting. Jodoh memanglah berada di tangan Tuhan, namun tetaplah menjadi tanggung jawab setiap umat manusia untuk mencarinya. Pernikahan adalah proses penyatuan antara dua hati, bukan hanya secara fisik saja. Hal ini dimaksudkan untuk mencari dan membentuk keserasian serta keseimbangan dalam membuat hidup menjadi lebih indah dan lebih baik.

Setiap pasangan tentu saja menginginkan kebahagiaan, dimana tak satupun dari pasangan di dunia ini menginginkan pernikahannya dihiasi dengan penderitaan. Kita bisa dengan mudah mengatakan sayang, cinta dan bahkan dengan seketika mengatakan bahwa kita sedang jatuh cinta pada seseorang. Namun, belum tentu kita bisa menerima dia dengan sepenuhnya. Banyak orang yang merasa yakin dan menyanggupi menerima janji pernikahan untuk selalu menerima kelebihan dan kekurangan masing-masing. Namun demikian, nyatanya tak sedikit mereka yang sebelumnya seringkali menampakan kemesraan dan tidak pernah dijumpai pertengkaran dan pertikaian dalam rumah tangganya, pada akhirnya justru berakhir di meja persidangan untuk mengajukan perceraian, karena tidak tahan dengan kekurangan yang dimiliki oleh pasangannya.

Pernikahan dan perceraian bisa terjadi karena banyak hal. Diyakini atau tidak, pernikahan dan perceraian yang dilakukan oleh pasangan suami istri bisa membawa dampak pada banyak orang disekitar mereka, terutama anak-anaknya.

Lantas bagaimana cara untuk mengurangi kesalahan dalam memilih orang yang benar-benar tepat untuk dijadikan pasangan hidup, agar tak menyesal dikemudian hari? Nah, ada baiknya sebelum anda terburu-buru mengikatkan tali asmara kejenjang pernikahan, lakukan langkah-langkah berikut dalam memilih pasangan yang tepat sebagai teman hidup anda.

Kiat Memilih Pasangan Hidup Untuk Pernikahan Idaman

1. Pilihlah Dia yang Memiliki Karakter yang Tepat

Manusia pada umumnya memiliki banyak karakter yang berbeda serta begitu beragam. Untuk dapat menentukan pasangan yang tepat dalam kehidupan pernikahan yang akan anda jalani, maka anda harus benar-benar pintar dalam memilih karakter seperti apa yang sesuai dengan karakter atau kepribadian diri anda. Jangan terlalu terburu-buru mengambil keputusan karena pertemuan pertama dan kesan pertama belum menentukan jika ia adalah karakter yang tepat untuk anda. Dengan demikian, sebuah pendekatan untuk saling memahami dan mengetahui karakter sebenarnya antara masing-masing pasangan akan sangat dibutuhkan, guna menemukan seseorang yang tepat dan sesuai dengan diri anda.

2. Perhatikan Latar Belakang Keagamaan

Salah satu hal yang paling utama dalam sebuah pernikahan adalah kesamaan keyakinan. Hal yang amat ditekankan karena selain terdapat pada undang-uundang dan hukum pemerintahan, juga hal ini akan sangat mempengaruhi jalannya laju sebuah bahtera rumah tangga. Akan lebih baik dan lebih bijaksana jika pasangan yang anda pilih adalah ia yang tekun beribadah. Selain bisa menjadi imam yang baik, mereka akan bisa membuat kenyamanan dalam situasi berumah tangga sebab dekat dengan Tuhan. Orang yang dekat dengan Tuhan akan jauh dari sikap negatif dalam menjalani kehidupannya, termasuk kehidupan berumah tangga bersama dengan pasangan.

3. Memiliki Sifat yang Baik

Sikap, budi dan etika yang baik adalah hal yang harus senantiasa anda upayakan dari pemilihan pasangan. Sifat yang baik yang harus dimiliki oleh pasangan diantaranya adalah berperilaku jujur, murah hati, tidak sombong, sopan, penyabar dan baik dalam bertutur kata. Dengan memiliki kebiasaan seperti ini maka juga akan berdampak positif terhadap anak yang akan dimiliki sebab tidak akan ada kekhawatiran mendapatkan keturunan yang berperilaku buruk. Selain itu, pasangan yang memiliki sifat baik tentunya akan disenangi dilingkungannya, terutama di lingkungan keluarga anda.

4. Memiliki Sifat Dewasa

Kedewasaan dalam sebuah hal percintaan adalah hal yang begitu dibutuhkan karena setiap pasangan belum tentu memiliki tingkat kedewasaan yang sama, baik di pihak laki-laki maupun pihak perempuan. Keseimbangan dalam pernikahan amat dibutuhkan karena setiap pasangan memiliki karakter yang berbeda-beda, ada yang lembut, keras, pemarah, lemah ataupun tegas. Dengan kedewasaan tidak akan tercipta suasana yang panas apabila nantianya sampai terjadi perselisihan atau kesalah pahaman. Sebuah kedewasaan akan bisa menyeimbangkan dan membuat situasi menjadi lebih redam, karena masing-masingnya tahu bagaimana harus bertindak terhadap pasangannya.

5. Pekerjaan yang Mapan

Untuk hal yang satu ini lebih ditujukan kepada para wanita agar supaya memilih pasangan hidup yang sudah memiliki pekerjaan tetap yang dapat diperkirakan untuk jangka panjang. Permasalahan ekonomi rumah tangga bisa menjadi hal yang serius jika tidak dipersiapkan degan cara yang matang. Namun, hindari pula sikap materialistis, sebab roda kehidupan selalu berputar. Hal ini juga akan dapat mempercepat dan mempermudah anda mendapatkan jodoh dengan pribadi yang baik.

6. Hindari Menggunakan Nafsu Sewaktu Memilih Pasangan Hidup

Hanya karena melihat pasangan terlihat begitu menarik dan seusuai dengan karakter impian anda, belum berarti jika semua karakter yang tepat dalam memilih pasangan hidup yang sesuai sudah dimilikinya. Untuk itulah, hindari memilih pasangan dengan menggunakan nafsu untuk dapat lebih mengoptimalkan proses pemilihan pasangan, karena jika anda sampai menggunakan nafsu, penyesalanlah yang akan anda dapatkan. Satu hal yang perlu diketahui, jika nafsu akan dapat menutup segala pemikiran positif dan pemikiran jangka panjang anda. Untuk itu, pikirkan kembali dan pertimbangkan segala kemungkinan dan resiko yang akan anda hadapi.

7. Ketahui Kekurangan Pasangan

Umumnya, sewaktu diawal pacaran saat cinta masih begitu berbunga dan sedang bermekaran, seringkali kita lupa akan segalanya terutama untuk yang baru pertama kali merasakan indahnya cinta. Semua akan terasa indah, bahkan mungkin anda merasa jika anda akan sanggup dan bisa menerima semua kekurangan yang dimiliki oleh pasangan anda, termasuk ketika pasangan tak memiliki pekerjaan dan mengalami himpitan ekonomi yang sulit.

Namun, hal ini akan dirasakan berbeda setelah menikah, seiring berjalannya waktu dan semakin lamanya jalinan sebuah hubungan, kekurangan dari pasangan akan semakin nampak, ditambah lagi dengan tuntutan ekonomi kehidupan yang semakin sulit dan semakin banyak. Perlahan namun pasti, perasaan cinta yang menggebu akan pudar, tatakala kekurangannya mendominasi. Untuk itu, pertimbangkan kembali apakah setelah melihat kekurangannya anda akan benar-benar sanggup menerimanya hingga akhir nanti. Ingatlah, sebuah pernikahan bukanlah perkara yang bisa diremehkan.

Demikianlah, semoga kiat ini bisa membantu anda dalam menemukan pasangan hidup yang tepat sehingga jalinan asmara setelah pernikahan bisa tetap bertahan lama dan berjalan dengan awet.

  • Dipublish : 21 April 2023

  • Diupdate :

  • Penulis : Pelopor Berita

Comments are closed.